CIF 41 adalah perangkat tambahan untuk mengkoneksikan PLC dengan PC lewat Ethernet. Selain itu Ethernet ini lebih difungsikan sebagai langkah pengontrolan PLC dengan scada. Pembuatan Scada pun mempunyai banyak cara atau pun software, seperti CX-supervisor, Wondershare, InduSoft, dll. Kelebihan perangkat ini adalah mudah dikoneksikan dengan PC karena Setelah kita menginstal aplikasi OMRON (CX-one) terdapat fiture FINS/TCP, FINS/UDP protocol yang selalu memonitor dan memprogram setiap koneksi yang masuk secara otomatis melalui ethernet network.
dan juga Ethernet Option Board ini bisa dipasang di beberapa PLC dengan settingan yang tidak berubah kecuali kita rubah melalui settingan browser.
Nah sekarang kita belajar mengkoneksikan PLC dengan PC melalui CIF-41.
1. Koneksikan PLC -- CIF41 -- Komputer
Tambahan: Untuk PLC CP1L lihat data sheet bagaimana cara mengaktifkan Option Board.
2. Saat sudah terpasang
a. masuk Control Panel
b. Klik pada Network and Internet
c. Klik Pada Connections: Ethernet, Lalu ikuti dan samakan :
Pilih Internet Protocol Version 4 , Lalu Klik Properties
Lalu masukan settingan Dibawah
IP address : 192.168.250.XXXX ( XXX= nilai bebas selain 1,0,255)
SUBnet Mask : 255.255.255.0
Default Gateway = Alamat IP CIF ( Standar nya = 192.168.250.1)
Setelah Itu Cek Koneksi CIF41 dengan Web Browser.
Masukan alamat:
192.168.250.1/e00.htm (Lihat data sheet).
Password Login (standar) :
ETHERNET
yah..sedikit tutorial dari saya, et..Jika alamat 192.168.250.1/e00.htm gak bisa kebuka berarti settingan ada salah mungkin Ip Mungkin Juga kabelnya yang bermasalah. nah kalo pengen lebih jelasnya aca Data sheet nya yang udah aku siapin linknya. Bahasa inggris tapi :D
Datasheet : CIF41:
Nih kalo Koneksi Succesed
nb: maaf kalo ada sebagian gambar yang ane ambil dari internet, soalnye pas bikin ini saya lagi gak sama PLC :D
trimakasih ilmunya gan
ReplyDeleteAssalamualaikum mas ricky.
ReplyDeletePerkenalkan nama saya habibi, mahasiswa tingkat akhir di fak.teknik UP. Sekiranya bersedia untuk saya tanya" lebih lanjut terkait cara setting plc dengan ethernet, saya minta no WA nya mas.
Trima kasih
Cx designer apakah bisa komunikasi pke ethernet ke cx programer mas
ReplyDelete